Search

Jelang Ramadhan, Ratusan Botol Miras Diamankan Polisi

BREBES,suaramerdeka.com- Jajaran Polsek Larangan Kabupaten Brebes berhasil mengamankan ratusan botol minuman keras (miras) berbagai merek. Minuman telarang itu disita saat gelar razia dalam rangka Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KKYD) menjelang bulan Ramadhan di wilayah Kecamatan Larangan, kemarin.   

Kapolres Brebes, AKBP Sugiarto melalui Kapolsek Larangan AKP Djoko Witanto mengatakan, ratusan botol miras itu diamankan dari beberapa toko di wilayahnya. Selain menyita ratusan botol miras, pihaknya juga berhasil mengamankan beberapa orang yang menjadi penjual. Mereka kini ditetapkan sebagao tersangka dan dijerat dengan pasal tindakan pidana ringan (Tipiring).

"Ada ratusan botol miras yang kami amankan dalam razia kali ini, termasuk enam jerigen besar dan kecil minuman keras jenis ciu atau brangkal. Kami juga mengamankan para penjualnya dan ditetapkan sebagai tersangka dengan dijerat tipiring," ungkapnya, Minggu (29/4).

Menurut dia, giat KKYD sebenarnya sudah dilaksanakan jajarannya kurang lebih selama dua bulan terakhir. Adapun sasaran utama adalah peredaran minuman keras. Mengingat, kini banyak beredar minuman keras oplosan di beberapa daerah yang telah merenggut banyak korban.

"Alhamdulilah dalam razia ini, kami tidak menemukan minuman keras oplosan yang sangat berbahaya bagi nyawa peminumnya," tandas dia.

Lebih lanjut dia mengatakan, dari ratusan botol miras yang disita sebagai barang bukti itu, kini telah diserahkan ke Pengadilan Negeri Brebes. Untuk selanjutnya, tersangka bersama barang bukti tersebut disidangkan. Sebelum diserahkan ke Pengadilan Negeri, barang bukti juga sempat dilakukan pemeriksaa oleh Kabag Ops Polres Brebes Kompol Harry Sutadi.

“Kami menghimbau masyarakat jangan sampai mengkonsumsi minuman keras. Apalagi miras oplosan karena selain telah banyak merenggut nyawa, minuman keras oplosan diracik dari berbagai jenis bahan berupa minyak cat, alkohol, obat nyamuk serta bahan lain yang tidak layak di konsumsi dan sangat berbahaya, ” pungkas Kapolsek. 

(Bayu Setiawan /SMNetwork /CN39 )

Let's block ads! (Why?)

http://www.suaramerdeka.com/news/detail/24994/Jelang-Ramadhan-Ratusan-Botol-Miras-Diamankan-Polisi

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jelang Ramadhan, Ratusan Botol Miras Diamankan Polisi"

Post a Comment


Powered by Blogger.