Search

Kang Hasan Beri Atensi Khusus Jabar Selatan Bagian Barat

BANDUNG, suaramerdeka.com- Cagub Tubagus Hasanuddin memberikan atensi khusus terhadap Jabar selatan bagian barat. Terlebih, empat Presidium Pemekaran di Jabar selatan yakni Cianjur Selatan, Garut Selatan, Sukabumi Selatan, dan Tasikmalaya Selatan telah mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan Kang Hasan-Anton Charliyan Amanah (Hasanah).

Untuk itu, Kang Hasan menjadwalkan menyisir kawasan selatan tersebut pada awal pekan ini. Ketua PDI Perjuangan Jabar itu, akan menggelar kampanye yang disebut Wisata Gurilap (gunung, rimba, laut, dan pantai) Jabar Selatan. 

"Senin, kami akan melanjutkan perjalanan ke Jabar Selatan Bagian barat, untuk mendengar aspirasi masyarakat Sukabumi Selatan terutama di daerah Jampang," jelas Kang Hasan dalam keterangan yang diterima, Sabtu (28/4).

Dijelaskan, Presidium dan Tokoh Masyarakat di Sukabumi Selatan, ingin memekarkan diri menjadi Kabupaten Jampang. "Mereka Ingin agar ada pemekaran guna memudahkan administrasi pemerintahan dan pemerataan pembangunan," katanya.

Ditegaskan, purnawirawan AD bintang dua itu, masyarakat Jabar Selatan harus merasakan pembangunan yang seimbang dengan daerah Jabar Utara. Untuk itu, pusat perekonomian di Jabar Selatan juga harus segera direalisasikan. Dengan demikian, angka kemiskinan dan pengangguran bisa ditekan dan sekaligus mengangkat harkat martabat ekonomi masyarakat Jabar selatan.

(Setiady Dwi /SMNetwork /CN40 )

Let's block ads! (Why?)

http://www.suaramerdeka.com/news/detail/24910/Kang-Hasan-Beri-Atensi-Khusus-Jabar-Selatan-Bagian-Barat

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kang Hasan Beri Atensi Khusus Jabar Selatan Bagian Barat"

Post a Comment


Powered by Blogger.