Search

Bupati Minta Semua Pihak Nyengkuyung TMMD

PURBALINGGA, suaramerdeka.com –  Kodim 0702/Purbalingga bersama Pemda Kabupaten Purbalingga menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan pelaksanaan program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 101 Tahun Anggaran 2018 yang berlangsung di Pendopo Kabupaten Purbalingga.

Rapat koordinasi ini dibuka langsung oleh Bupati Purbalingga H. Tasdi, SH, MM yang didampingi Kasdim 0702/Purbalingga Mayor Inf Saeroji dan dihadiri oleh Forkopimda Kab. Purbalingga, Kepala Bapermades Purbalingga M. Najib, Pasiter Kodim 0702/Purbalingga Kapten Inf Ismartono, para Danramil jajaran Kodim 0702/Purbalingga, Perwira Staf, SKPD, BUMN/BUMD dan Swasta, Forkompincam Karangjambu serta Kades se Kecamatan Karangjambu.

Bupati Purbalingga H. Tasdi, SH, MM, menyambut baik kegiatan TMMD Reguler yang akan dilaksanakan oleh Kodim Purbalingga. Ia mengharapkan sinergitas dari semua pihak terutama kepada BUMN, BUMD dan Swasta untuk menyengkuyung kegiatan TMMD Reguler 101 di Desa Karangjambu Kecamatan Karangjambu. 

”Saya minta kepada semua pihak untuk satukan tekad pikiran dan bergotong royong agar TMMD yang akan dibuka tanggal 4 April mendatang dapat berjalan lancar dan berdampak positif demi kemajuan bangsa dan Negara ini, khususnya Kabupaten Purbalingga," kata Tasdi.

Dandim 0702/Purbalingga yang diwakili oleh Kasdim menyampaikan,  telah disepakati pelaksanaan TMMD Reguler 101 TA. 2018 akan difokuskan di Desa Karangjambu, Kecamatan Karangjambu. TMMD Reguler 101 ini direncanakan akan dibuka pada tanggal 4 April 2018 di lapangan desa tersebut.

"Dengan sasaran fisik pembangunan jalan makadam  sepanjang 1.975 meter yang merupakan jalan lingkar menghubungkan Dukuh Muntang ke Dukuh Brubahan Desa Karangjambu, pembangunan gorong-gorong dan pembanguan  talud," katanya. 

Selain itu TMMD juga akan mengerjakan rehab rumah tidak layak huni (RTLH) sebanyak 3 unit dan kegiatan-kegiatan non fisik lainnya serta pembahasan bantuan dan persiapan upacara pada saat pembukaan nanti.

Kasdim berharap, apa yang dikerjakan oleh Kodim Purbalingga manfaatnya benar-benar bisa dirasakan secara langsung oleh masyarakat. 

(Arief Noegroho /SMNetwork /CN41 )

Let's block ads! (Why?)

http://www.suaramerdeka.com/news/detail/21706/Bupati-Minta-Semua-Pihak-Nyengkuyung-TMMD

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bupati Minta Semua Pihak Nyengkuyung TMMD"

Post a Comment


Powered by Blogger.