Search

Lakukan Ketuk Pintu Terarah ke Kantong TBC

WONOSOBO,suaramerdeka.com- Tim Tuberkulosis (TBC) Care Aisyiyah Kabupaten Wonosobo menggencarkan kegiatan ketuk pintu terarah ke desa-desa kantong TB di seluruh Kabupaten Wobosobo.

Selain itu, para pasien TBC positif di tiga rumah sakit, yakni Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Setjo Negoro, Rumah Sakit Islam (RSI) dan Rumah Sakit PKU Muhammadiyah juga mendapatkan edukasi, serta dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Koordinator Tim TBC Care Aisyiyah Wonosobo, Ruli menyebutkan, TBC merupakan penyakit menular yang ditandai dengan gejala batuk tidak sembuh-sembuh yang disebabkan oleh bakteri. Selain menyerang paru-paru, penyakit TBC juga dapat menyerang organ tubuh yang lainnya.

"Dalam rangka hari TBC se Dunia yang jatuh pada 24 Maret 2018, kami terus berupaya melakukan edukasi dan screening penderita TBC melalui jaringan relawan yang ada," ungkapnya.

Disebutkan, Sub Recipient  (SR) Aisyiyah mengadakan serangkaian kegiatan yang dilakukan Tim Sub-sub Recipient ( SSR ) Aisyiyah Wonosobo bersama kader-kader TBC Care Aisyiyah yang meliputi berbagai kegiatan pada Kamis (29/3).

"Salah satu kegiatan dengan cara ketuk pintu terarah ke desa-desa kantong TBC dan juga pasien TBC positif untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Kami telah menggandeng tiga rumah sakit besar yakni RSUD, RSI dan RS PKU," beber dia.

Tidak jarang, kata dia, para relawan yang ditugaskan melakukan ketuk pintu ke desa-desa, harus menerjang terjalnya jalan perkampungan hanya untuk menemui satu pasien TBC. Padahal, terkadang orang yang hendak ditemui tidak ada di rumah.

“Ini sudah menjadi bagian tugas kami, dan kami harus siap dengan segala resiko. Kami berupaya memberikan yang terbaik agar kasus TBC di Wonosobo angkanya bisa terus ditekan," terang dia.

Menurut  Ruli, Indonesia diketahui merupakan negara dengan jumlah pasien TBC tertinggi ke dua, dan pada tahun 2017 Wonosobo memiliki data pasien TBC 1.400 yang terdeteksi atau yang terlapor serta menjalani pengobatan.

Selain kegiatan dari pintu ke pintu, Tim TBC Care Aisyiyah melakukan bakti sosial di tiga rumah sakit tersebut guna memberikan edukasi serta sosialisasi TBC ke sejumlah pasien di poli paru-paru dan penyakit dalam. 

(M Abdul Rohman /SMNetwork /CN38 )

Let's block ads! (Why?)

http://www.suaramerdeka.com/news/detail/21381/Lakukan-Ketuk-Pintu-Terarah-ke-Kantong-TBC

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lakukan Ketuk Pintu Terarah ke Kantong TBC"

Post a Comment


Powered by Blogger.