Search

Kampanye di Bondowoso, Puti Wisata Kuliner

BONDOWOSO, suaramerdeka.com- Calon Wakil Gubernur Jawa Timur, Puti Guntur Soekarno, melakukan kunjungan ke Bondowoso, Kamis (29/3). Dalam kesempatan itu ia menyempatkan diri menikmati lontong kikil dan tape Bondowoso yang khas.

"Di Bondowoso, banyak rumah-rumah usaha, yang membuat tape, kemudian dikirimkan ke banyak daerah," kata Irwan Bachtiar Rachmat, Ketua DPC PDIP Bondowoso sekaligus Calon Wakil Bupati Bondowoso yang mendampingi Puti.

Selain mengunjungi rumah produksi 'Raja Tape 31' di Kelurahan Nangkaan, Bondowoso, Puti juga bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Al Barokah dan Pondok Pesantren Nurul Kholil.

Winda Prayoga, pemilik usaha 'Raja Tape 31', ingin agar Gus Ipul-Puti memperhatikan UMKM jika terpilih nanti. 

"Kalau Gus Ipul dan Mbak Puti terpilih, minta tolong diperhatikan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di provinsi ini. Sehingga usaha UMKM bisa lebih maju dari sekarang," pintanya. 

Puti menyambut baik masukan itu. "Memang tugas pemerintah daerah untuk tidak hentinya mendorong kemajuan UMKM dengan berbagai cara. Karena UMKM ini bisa mudah dilakukan rakyat kebanyakan," kata Puti seperti dikutip Berita Jatim.

Ia menyebut Walikota Surabaya Tri Rismaharini sebagai contoh kepala daerah yang gigih dan ulet dalam membina UMKM. "Bu Risma punya program Pahlawan Ekonomi, yang sudah menghasilkan banyak pelaku UMKM sukses. Tidak ada anggaran APBD, tapi melibatkan banyak pelaku usaha besar untuk membantu, memfasilitasi dan mendampingi," tegasnya. 

"Maka, Gus Ipul dan saya sendiri juga punya program yaitu Superstar, untuk mendorong UMKM bisa menjadi industri unggulan di Jawa Timur, termasuk di Bondowoso ini," pungkasnya.

(BRJ /CN41 )

Let's block ads! (Why?)

http://www.suaramerdeka.com/news/detail/21281/Kampanye-di-Bondowoso-Puti-Wisata-Kuliner

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kampanye di Bondowoso, Puti Wisata Kuliner"

Post a Comment


Powered by Blogger.