JAKARTA, suaramerdeka.com- Ketua Majelis Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menyebut program bagi-bagi sertifikat tanah yang dilakukan Presiden Jokowi sebagai suatu pembohongan.
"Ini pengibulan, waspada bagi-bagi sertifikat, bagi tanah sekian hektare, tetapi ketika 74 persen negeri ini dimiliki kelompok tertentu seolah dibiarkan. Ini apa-apaan?" kata Amien saat menjadi pembicara dalam diskusi 'Bandung Informal Meeting', yang digelar di Hotel Savoy Homman, Minggu (18/3) kemarin.
Atas pernyataan tersebut, Wakil Ketua Komisi IV DPR dari Fraksi Demokrat, Michael Wattimena, mengatakan, selama ini belum ada laporan negatif terkait sertifikat yang pernah diberikan Jokowi kepada masyarakat.
"Kalau dari PD (Partai Demokrat, red) sampai sejauh ini belum ada komplain terkait penerimaan sertifikat yang dimaksud. Kalau ada yang komplain, kita pasti akan melakukan hal yang sama," kata Michael seperti dikutip Detik, Senin (19/3).
Legislator yang membidangi membidangi urusan kehutanan atau agraria itu melihat, sejauh ini belum ada permasalahan terkait program bagi-bagi sertifikat yang digagas Jokowi. Michael pun berpendapat Amien Rais mungkin mendapat laporan lain dari masyarakat.
"Sampai sejauh ini kita belum pernah menerima komplain seperti yang dikatakan Pak Amien. Sekarang ini masih berjalan seperti biasa," sebutnya.
"Mungkin Pak Amien dapat laporan lain," sambung Michael.
(DTC /CN41 )
http://www.suaramerdeka.com/news/detail/19986/Demokrat-Belum-Terima-Komplain-Soal-Sertifikat-Tanah-Pemberian-JokowiBagikan Berita Ini
0 Response to "Demokrat Belum Terima Komplain Soal Sertifikat Tanah Pemberian Jokowi"
Post a Comment