Search

Permudah Akses Informasi, PWI Luncurkan Website

KAJEN,suaramerdeka.com- Sebagai langkah mempermudah masyarakat untuk mengakses informasi mengenai dunia jurnalistik dan kewartawanan, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pekalongan meluncurkan website official. Peluncuran tersebut dilaksanakan di sela-sela acara Kojahan Budaya yang dinisiasi oleh PWI, di pelataran kantor DPRD Kabupaten Pekalongan, baru-baru ini.

"Website official dengan nama alamat www.pwi-pekalongankab.or.id adalah sarana komunikasi dan informasi kepada masyarakat Kabupaten Pekalongan kaitannya dengan hal kejurnalistikan dan kewartawanan," kata Wakil Ketua PWI Kabupaten Pekalongan, Nur Khaerudin.

Menurutnya, di dalam website tersebut terdapat sejumlah e-book (buku digital) yang membahas berbagai persoalan jurnalistik dan kewartawanan. Buku digital tersebut diambil dari situs resmi PWI pusat, sehingga diharapkan masyarakat bisa memanfaatkannya dengan baik untuk menambah khasanah pengetahuan mengenai dunia jurnalistik, pers dan kewartawanan.

Selain buku digital, portal digital tersebut juga terdapat berbagai informasi mengenai dunia pers, seperti kode etik jurnalistik dan Undang-undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang pers. Masyarakat bisa membacanya dengan menggunakan perangkat baik komputer maupun telepon pintar. Pasalnya, desain website ini telah mendukung untuk tampilan ponsel serta mudah dalam penggunaannya.

"Informasi susunan program kerja dan biodata singkat pengurus serta sejarah singkat terbentuknya PWI Kabupaten Pekalongan juga tersaji dalam website tersebut. Mudah-mudahan dengan peluncuran website ini bisa membawa manfaat positif bagi masyarakat Kabupaten Pekalongan," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris PWI Kabupaten Pekalongan, Triyono menambahkan, pihaknya mengucapkan terimakasih atas respons positif kepada seluruh peserta Kojahan Budaya dengan tema Memperkuat Branding Daerah Melalui Budaya Lokal yang telah berjalan lancar.

"Sehubungan dengan permintaan dari para peserta Kojahan Budaya agar digelar rutin, kami dari PWI Kabupaten Pekalongan akan membahasnya terlebih dulu kepada semua jajaran pengurus, apakah bisa dilaksanakan secara rutin. Sebab untuk menggelar acara ini membutuhkan dukungan semua pihak," jelasnya. 

(Agus Setiawan /SMNetwork /CN38 )

Let's block ads! (Why?)

http://www.suaramerdeka.com/news/detail/21152/Permudah-Akses-Informasi-PWI-Luncurkan-Website

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Permudah Akses Informasi, PWI Luncurkan Website"

Post a Comment


Powered by Blogger.